Install LAMPP di Sistem Operasi GNU/LINUX

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas cara menginstall LAMPP di Sistem Operasi GNU/LINUX sesuai dengan judulnya, tentunya sudah paham dan mengertikan dengan LAMPP karena saya tidak akan membahasnya di sini, mungkin di artikel berikutnya akan saya bahas mengenai apa itu LAMPP ?.


Ok langsung saja, bahan - bahanya yang di butuhkan antara lain :
  • Yang pertama tentunya ada laptop atau komputer
  • Yang kedua pastikan sistem operasi sobat ialah GNU/LINUX 😊
  • LAMPP, kalo yang belum punya  silahkan unduh di link berikut ini., sesuaikan dengan versi GNU/LINUX yang sobat gunakan


Kalau semua sudah dipersiapkan, langsung saja ke tahap penginstalannya sebagai berikut :
  • Pertama buka terminal sobat dengan cara tekan ctrl+alt+t
  • Kedua pindahkan direktori ke tempat unduhan installer LAMPP yang sudah sobat unduh tadi
  • Ketiga berikan akses installer LAMPP dengan cara mengetikan perintah berikut "sudo chmod +x ./nama_installer_lampp.run"
  • Keempat jalankan installer LAMPP dengan cara "sudo ./nama_installer_lampp.run"
  • Kelima Ikuti langkah - langkah atau petunjuk penginstallan sampai proses penginstallan selesai.


Apabila kurang jelas dibawah ini saya sertakan SS saat penginstallan.....


Dan untuk membuat pintasan ke konfigurasi LAMPP sobat bisa gunakan "sudo /opt/lampp/lampp start" atau untuk lebih mudahnya bisa sobat buat secriptnya sebagai berikut:


Ok sekian dulu mungkin ini yang bisa saya tulis di artikel ini apabila ada yang masih  kurang jelas jangan sungkan - sungkan komen di kolom komentar di bawah 😊😊😊.
#SalamOpenSource
Share on Google Plus

0 comments:

Post a Comment